Jelajahi Indonesia bersama Indonesia Exploride

Posted : 20 Feb 2011

Djarum Foundation melalui program Djarum Apresiasi Budaya menggelar Indonesia Exploride 2011. Yakni perjalanan menjelajahi negeri Indonesia dengan konsep yang unik dan penuh petualangan, oleh satu orang biker Wulung Damardoto dan timnya yang akan mendokumentasikan perjalanan ini. Kegiatan ini bertujuan meningkatkan kecintaan masyarakat Indonesia terhadap pesona budaya Indonesia. 

Penjelajahan ini bukan hanya semata mengunjungi suatu tempat, namun juga melibatkan proses pengenalan lebih dalam tentang sejarah, serta hasil budaya daerah tersebut. 

“Kegiatan ini untuk mendukung program pemerintah, di antaranya Wonderful Indonesia, sebagai upaya untuk meningkatkan kecintaan masyarakat Indonesia terhadap pesona budaya Indonesia,” ucap Renitasari, Program Director Bakti Budaya, Djarum Foundation. 

Dalam kegiatan ini, Wulung Damardoto (Ungki) akan ditemani oleh Aditya Birawa (Ditto), seorang juru kamera dan fotografer yang akan mengelilingi Indonesia dengan menempuh jarak 19.100 km dan memakan waktu 184 hari. 

Indonesia Exploride didukung oleh puluhan artis daerah yang akan disinggahi. Artis-artis ini akan menjadi pemandu Tim Indonesia Exploride untuk dan memperkenalkan hasil budaya daerah asalnya masing-masing. 

Perjalanan Indonesia Exploride dimulai pada hari Minggu 20 Februari 2011. Tujuan pertama adalah Pulau Sumatera yang akan ditempuh melalui jalur darat dan laut, dan akan berakhir pada minggu pertama di bulan April 2011. Daerah pertama yang akan disinggahi adalah provinsi Lampung mengunjungi Way Kambas, daerah yang terkenal sebagai pusat pelatihan gajah. Selanjutnya, Ungki dan tim akan menjelajah tak kurang dari 51 titik lokasi tujuan di Pulau Sumatera, termasuk di antaranya Palembang, Bangka-Belitung, Pekanbaru, Siantar, Samosir- Toba, Gunung Sibayak, Taman Nasional Gunung Leuser, Kepulauan Sabang, Pantai Sorake, Bukittinggi dan lain-lain.

Selain Sumatera, Ungki dan tim juga akan menjelajahi wilayah timur Indonesia seperti Banjarmasin, Menado, Balikpapan dan Makassar yang selanjutnya akan berakhir di Pulau Jawa. Bahkan, jika pemerintah daerahnya sudah setuju, mereka juga akan menjelajah Papua. 

“Saya optimis Indonesia Exploride 2011 akan mampu membuat masyarakat Indonesia lebih mengenal, mencintai dan bangga terhadap bangsanya sendiri, karena sedemikian kayanya negeri ini,” ujar Ungki. Dia menuturkan, acara ini bukan sekedar acara jalan-jalan biasa, tapi juga sarat akan ajakan positif untuk mengenal kembali serta menambah wawasan kita sebagai orang Indonesia. 

Artis-artis yang akan menyertai Ungki dalam perjalanan ini sebagai sahabat Indonesia Exploride diantaranya adalah Jessica Iskandar (Palembang), Sandra Dewi (Bangka), Atiqah Hasiholan (Pekanbaru), Artika Sari Devi (Batam), Marissa Nasution (Medan), Cut Mini (Aceh), Nadine Chandrawinata (Nias), Titi Sjuman (Bukit Tinggi).

 

Lihat foto terkait

Lihat video terkait


Share to Facebook Share to Twitter Share to Google

Artikel Lainnya

Video Lainnya