[Malaysia Open Super Series Premier 2015] Final Klasik Ahsan/Hendra Dengan Lee/Yoo - pbdjarum.org

Posted : 05 Apr 2015

Partai klasik antara ganda nomor satu Indonesia Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan melawan Lee Yong Dae/Yoo Yeon Seong kembali terjadi. Kedua pasangan yang merajai bulutangkis dunia pada tahun lalu akan saling berhadapan pada babak final Malaysia Open Super Series Premier 2015 untuk ke delapan kalinya. Kedua pasangan ini melaju ke babak final usai mengalahkan lawan-lawannya kemarin (4/4) pada babak semifinal. Keduanya pun harus bermain rubber game untuk bisa merebut tiket babak final.

Pasangan Indonesia sendiri melangkah ke babak final dengan mengalahkan ganda Denmark Mathias Boe/Carsten Mogensen. Butuh waktu hampir satu jam bagi Ahsan/Hendra untuk bisa menundukkan ganda terbaik Eropa yang menduduki unggulan kedua ini.

Dengan menerapkan pola serangan sejak game pertama dimulai, ganda Indonesia mampu menang dengan, 21-16. Di game kedua serangan ganda Indonesia mengendor. Ganda Denmark yang menyadari hal ini balik menyerang dan mampu mencuri game kedua dengan, 21-18.

Pertandingan kembali berjalan sengit pada game ketiga. Usai pergantian tempat saat tertinggal tipis 10-11, ganda Indonesia melesat dan merebut game penentuan dengan 21-16. Kemenangan babak semifinal kejuaraan yang menyediakan hadiah total US$ 500.000,- ini, membuat rekor pertemuan kedua pasangan berubah 4-0 masih untuk keunggulan ganda Indonesia.

“Lawan mereka dengan beberapa kali pertemuan sebenarnya kurang lebih sama saja. Hanya kali ini mereka tampil lebih siap dan pengen menang juga. Apalagi mereka sedang di atas setelah jadi juara All England,” pungkas Hendra seperti yang di lansir badmintonindonesia.org.

Hasil pertemuan selama ini dengan mereka memang bikin kami lebih percaya diri,” lanjutnya.

Ganda nomor satu Indonesia kini tengah bersiap untuk menghadapi partai final yang akan dimainkan hari ini (5/4). Menghadapi ganda terkuat Korea Selatan yang juga merupakan pasangan nomor satu dunia, Ahsan akan tetap fokus.

“Buat besok kami mau main siap capek saja, tetap fokus,” ujarnya mantap.

Kami saat ini ingin terus fokus dan mengembalikan posisi di nomor satu dunia,” tambah Ahsan.

 

 

Source. http://www.pbdjarum.org/berita/turnamen-internasional/1/18c0a97776f5de9ef9/malaysia-open-super-series-premier-2015-final-klasik-ahsanhendra-dengan-leeyoo


Share to Facebook Share to Twitter Share to Google

Artikel Lainnya

Video Lainnya