Dorong Peningkatan Kesehatan di Ponpes, Djarum Foundation & YBIN Blusukan ke Manbaul Anwar Brebes - Solopos.com


Posted : 03 Dec 2018

Solopos.com, BREBES - Djarum Foundation bekerjasama dengan Yayasan Bhakti Insan Negeri (YBIN) menggelar kegiatan Pelayanan Medis Masyarakat Jateng. Kali ini, kegiatan tersebut menyasar Pondok Pesantren (Ponpes) Manbaul Anwar, Desa Tegalreja, Banjarharjo, Brebes.

Kegiatan ini pun menyadarkan Pengasuh Ponpes Manbaul Anwar, KH Mahdi Muhammad, pentinya keberadaan Pos Kesehatan Pesantren (Poskestren). Dengan jumlah sekitar 100 santri putra dan putri, pos kesehatan pun sangat dibutuhkan mengingat beragamnya keluhan penyakit dari para santri.

Kiai Mahdi menyatakan bakal segera melakukan koordinasi dengan pihak-pihak terkait, agar pendirian poskestren bisa segera terwujud di ponpes miliknya. Pasalnya, meski tak ada wabah penyakit besar di ponpes miliknya, keluhan penyakit ringan bisa segera diatasi jika ada Poskestren.

''Selama ini kami memang kesulitan, ketika ada santri kami yang menderita sakit. Kami harus membawanya ke puskesmas. Seandainya di tempat kami ada Poskestren, kami tak perlu jauh-jauh ke puskesmas,'' katanya dalam rilis yang diterima Solopos.com, Minggu (2/12/2018).

KH Mahdi pun mengapresiasi kegiatan yang diinisiasi oleh Djarum Foundation an YBIN ini. "Kami juga sangat mengapresiasi dengan adanya kegiatan ini, karena selama ini memang inilah yang sangat kami nanti-nantikan,'' imbuh dia lagi.

Koordinator YBIN, dr. Mada Gautama menyatakan Poskestren memang merupakan program pemerintah yang harus dilaksanakan. Namun diakuinya, memang tidak semua ponpes ada poskestren. Dalam kegiatan Pelayanan Medis Masyarakat Jateng ini sendiri , sekitar 10 petugas kesehatan dari Puskesmas Banjarharjo, membantu melayani sekitar 734 pasien yang datang berobat dengan berbagai keluhan penyakit.

''Dengan apa yang telah disampaikan Kiai Mahdi, kami akan segera berkoordinasi dengan pihak terkait. Selain di ponpes ini, kami juga akan terus melakukan sosialisasi ke beberapa ponpes yang lain,'' terang dr Mada.

Sementara itu, Perwakilan Djarum Foundation Arvi Okatviendra menyatakan tujuan dari kegiatan ini adalah peningkatan kesehatan di kalangan ponpes dan masyarakat sekitarnya. Menurut dia, dengan semakin tingginya tingkat kesadaran akan pentingnya kesehatan, menjadi satu faktor penting untuk menjalani aktivitas sehari-hari.

''Selama kita bisa menjaga dan memeriksakan kesehatan secara rutin, kita akan bisa melakukan aktivitas keseharian secara baik pula. Kami berharap, dengan adanya kegiatan ini, semua masyarakat bisa merasakan manfaatnya,'' jelas Arvi.

Source

 

Share to Facebook Share to Twitter Share to Google

Artikel Lainnya