Bantu Ekonomi Pekerja Seni Terdampak Corona, Oppie Andaresta Hadirkan Guyub Sore - Kompas.com


Posted : 09 May 2020

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi Oppie Andaresta menunjukkan rasa kepeduliannya terhadap pekerja seni terkait pandemi Covid-19.

Oppie menggelar kegiatan yang bertajuk "Guyub Sore" yang nantinya akan menjadi ruang pekerja seni untuk berbagi cerita dan tampil dari rumahnya masing-masing.

Oppi menilai, tidak sedikit pekerja seni yang menggantungkan hidupnya dari panggung ke panggung.

Sementara, kata Oppi, dengan adanya pandemi Covid-19 ini ragam pertunjukan dan festival seni dibatalkan atau ditunda sehingga ekonomi pekerja seni menjadi terdampak.

"Guyub Sore ini menjadi respons dari keresahan teman-teman yang menggantungkan hidupnya dari berkesenian. Acara ini menjadi panggung untuk para pelaku seni, khususnya di daerah meski dalam bentuk virtual," ujar Opii dalam keterangan resmi yang diterima Kompas.com, Sabtu (9/5/2020).

Sementara itu, Program Director Bakti Budaya Djarum Foundation Renitasari Adrian mengatakan, pihaknya menjadi pendukung kegiatan yang digelar Oppie tersebut.

"Guyub Sore ini salah satu bentuk program yang menjadi wadah bagi para pelaku seni, baik di Jakarta maupun di daerah untuk tetap kreatif dalam berkarya yang patut kita dukung dan apresiasi," kata Renitasari.

Guyub Sore menampilkan pelaku seni dari berbagai bentuk antara lain sastra, musik, hingga dongeng nusantara.

Acara imi digelar pada 7 - 19 Mei 2020 setiap pukul 16.00 WIB yang disiarkan secara langsung melalui Instagram @oppieandaresta.

 

 

Source. https://www.kompas.com/hype/read/2020/05/09/171047866/bantu-ekonomi-pekerja-seni-terdampak-corona-oppie-andaresta-hadirkan-guyub

Share to Facebook Share to Twitter Share to Google

Artikel Lainnya