Indonesia Menari di Masa Pandemi Gandeng Didik Nini Thowok - cnnindonesia


Posted : 12 Aug 2021

Jakarta, CNN Indonesia -- Indonesia Kaya akan menggelar acara Indonesia Menari 2021 secara virtual pada 1 September-10 Oktober 2021. Kali ini Indonesia Menari menggandeng Didik Nini Thowok, Eko Supriyanto, dan Ufa Sofura selaku penari profesional.
Dalam jumpa media virtual pada Kamis (12/8), Didik mengaku memiliki gaya tari yang sangat berbeda ketimbang Eko dan Ufa. Oleh karena itu mereka bertiga harus berusaha untuk menciptakan koreo yang padu.

"Kami berupaya untuk menciptakan dan memadukan gerakan dalam genre tarian kami masing-masing dan bertemu secara langsung di Jakarta pada awal 2021 dengan protokol kesehatan yang ketat," kata Didik.

Ia melanjutkan, "Untuk memadukan tiap koreografi yang kami ciptakan agar menjadi satu tarian yang tentunya Indah, dan mudah untuk diikuti oleh siapa saja. Semoga perpaduan karya kami dapat menjadi tarian yang diminati oleh masyarakat."

Didik, Eki, dan Ufa akan memadukan tiga genre tari berbeda yang terdiri dari tradisional, kontemporer, dan modern menjadi satu tarian. Kurang lebih tarian yang mereka bertiga padukan berdurasi satu menit.

Bukan hanya, mereka bertiga juga akan menjadi utama Indonesia Menari 2021. Indonesia Kaya menargetkan sekitar 10 ribu pendaftar dari berbagai kota di seluruh Indonesia untuk memperebutkan total hadian raturan juta rupiah.

Kompetisi menari dibagi menjadi tiga babak, yaitu penyisihan, semi final, dan final. Babak penyisihan akan diwarnai lima lagu daerah, yaitu Suwe Ora Jamu(Jawa Tengah), Apuse (Papua), Indung-Indung (Kalimantan Timur), Rambadia (Sumatera Utara), dan Pakarena (Sulawesi Selatan).

Indonesia Menari sendiri digelar setiap tahun oleh Indonesia Kaya sejak tahun 2012 silam. Pergelaran tahun lalu terpaksa dibatalkan lantaran pandemi virus corona yang melanda Indonesia.

 

Source. https://www.cnnindonesia.com/hiburan/20210812183424-241-679701/indonesia-menari-di-masa-pandemi-gandeng-didik-nini-thowok

Share to Facebook Share to Twitter Share to Google

Artikel Lainnya